Seusai menang susah payah atas Persiba Balikpapan akhir pekan kemarin, Persib Bandung bakal kembali diuji lawan berat. Mereka akan berhadapan dengan pimpinan klasemen sementara TSC 2016, Madura United.
Pertandingan itu rencananya digelar pada Sabtu (8/10/2016) di Stadion Gelora Bangkalan. Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar, menilai Madura United merupakan tim terkuat saat ini.
Umuh sedikit waswas mengingat tim besutan Gomes de Olievera punya
ancaman besar untuk meruntuhkan mental Atep dkk yang tengah menanjak.
"Mental pemain sekarang cukup bagus. Namun, lawan berikutnya adalah
Madura United. Itu pertandingan susah karena lawan berada di top performance, tidak mudah. Namun, masih ada waktu untuk latihan taktik," ucap Umuh di Bandung, Rabu (5/10/2016).
Umuh berpendapat, kemenangan atas Persiba menjadi modal penting untuk
meningkatkan moral para pemain, pasca-dua kekalahan beruntun.
"Kalau ditanya puas dengan permainan belumlah, belum puas. Masih grusak-grusuk. Namun, mental (pemain) ya udah mulai agak bagus," ucapnya.
Labilnya performa Persib tak lepas dari belum padunya para pemain
rekrutan anyar. Dia tak menyangkal bahwa skuad Persib saat ini masih
jauh dari ekspektasi.
Hadirnya pemain asing seperti Marcos Flores dan Diogo Ferreira belum
cukup membawa perubahan signifikan terhadap tim. Menurut Umuh, dua
pemain impor itu masih perlu sedikit waktu untuk beradaptasi.
"Diogo dan Marcos belum 'kelihatan'. Mereka masih harus adaptasi lagi, ya 2-3 (pertandingan) lagi lah," ujarnya.
Sumber http://bola.kompas.com
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 Response to "Manajer Persib Waswas, Jelang Lawan Madura United"
Post a Comment